Kunjungan Kerja Danrem 072/ Pamungkas di Kodim Magelang, Jadilah Prajurit Yang Membanggakan Satuan

    Kunjungan Kerja Danrem 072/ Pamungkas di Kodim Magelang, Jadilah Prajurit Yang Membanggakan Satuan
    Kunjungan Kerja Danrem 072/ Pamungkas Brigjen TNI Joko Purnomo S.IP Ke Satuan Kodim 0705/ Magelang Disambut Oleh Dandim Magelang Letkol Inf Jarot Susanto, SH.,M.Si Diikuti Seluruh Prajurit Militer dan PNS Serta Persit KCK Cabang XXV Koorcab Rem 072 PD IV/ Dip

    MAGELANG - Komandan Korem (Danrem) 072/Pamungkas Brigjen TNI Joko Purnomo S.IP di dampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 072 PD IV/Dip Ny. Ika Joko Purnomo beserta rombongan melaksanakan kunjungan kerja ke Satuan Kodim 0705/ Magelang Jalan A. Yani Kelurahan Potrobangsan Magelang Utara, Kota Magelang Selasa (29/08).

    Setibanya di Kodim 0705/ Magelang Danrem 072/ Pamungkas disambut oleh Dandim Magelang Letkol Inf Jarot Susanto SH., M.Si didampingi Ketua Persit KCK Cabang XXV Dim 0705/ Magelang Ny. Silvy Jarot Susanto dan jajaran pejabat Kodim serta pengalungan syal batik dan pemberian buket batik di pintu gerbang Gapura Kodim Magelang.

    Hadir dalam rombongan, Brigjen TNI Joko Purnomo S.IP beserta Ketua Persit KCK Koorcab 072 PD IV/Dip Ny .Ika Joko Purnomo, Kasiintel Kasrem 072/Pmk Letkol Inf Yudi Rombe, S.T., M.Si, Kasipers Kasrem Kolonel Inf Budi Handoko, S.Sos, Kasiter Kasrem Kolonel Kav Agus Waluyo beserta Isteri serta para ketua seksi pengurus Persit KCK Koorcab Rem 072/PD IV/Dip.

    Turut hadir menyambut rombongan Danrem, Wakil Walikota Magelang, K.H. Drs. M. Mansyur, M.Ag., Dandim 0705/Magelang Letkol Inf Jarot Susanto S.H, M. Si Kapolresta Magelang diwakili Kompol Hari S, Kapolres Magelang Kota, AKBP Yolanda Evalyn Sebayang S.I.K, M.M., Sekda Kabupaten Magelang Drs. Adi Wariyanto, Ketua Pengadilan Kota Magelang Kota,  Rios Rahmanto, S.H., M.H., Kepala Kejaksaan Negeri Kota Magelang Yuniken Pujiastuti, S.H., M.Hum.

    Kunker Danrem diawali dengan pengalungan syal batik dan buket batik oleh putra dan putri anggota Kodim dilanjutkan jajar kehormatan dan sesi poto bersama seluruh perwira staf Kodim dan Forkopimda. Dilanjutkan pengecekan kesiapan pangkalan dan pemberian jam komandan kepada seluruh anggota Kodim.

    Di depan ratusan anggota Kodim magelang dan Persit Danrem 072/Pmk Brigjen TNI Joko Purnomo, menyampaikan 2 Fungsi TNI AD yaitu Fungsi tempur dan fungsi pembinaan teritorial (Binter). Babinsa adalah ujung tombak teritorial atau garda terdepan yang memiliki peranan penting dalam rangka menjaga keutuhan wilayah, kedaulatan dan melindungi sekaligus memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. "Babinsa harus bisa menjadi panutan, tempat bertanya, sebagai nara sumber dan mencari solusi, " tegas Danrem.

    Danrem juga mewanti wanti sebagai TNI tidak boleh lupa akan Santi Aji (Sapta marga, Sumpah Prajurit, Delapan wajib TNI dan 11 azas kepemimpinan) yang terpenting adalah 8 Wajib TNI yang ke 8 yaitu "Mempelopori Usaha usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.

    Menurutnya jati diri TNI yaitu Tentara Rakyat, yaitu tentara yang anggotanya berasal dari warga Negara Indonesia. Tentara Pejuang yaitu tentara yang berjuang menegakkan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan tidak mengenal menyerah. Tentara Nasional yaitu Tentara Kebangsaan Indonesia yang bertugas demi kepentingan negara di atas kepentingan daerah, suku, ras, dan golongan serta Tentara Profesional yaitu Tentara yang terlatih, terdidik, diperlengkapi secara baik, tidak berpolitik praktis.

    Danrem juga mengingatkan agar selalu menjaga disiplin, serta menghindari semua bentuk pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga dan satuan. "Jaga pola makan dan rajin olah raga, jaga kesehatan agar dapat melaksanakan tugas-tugas yang diemban dengan maksimal, " imbuhnya.

    "Babinsa harus bijak dan cerdas dalam menggunakan Medsos, Babinsa harus hadir di tengah tengah-tengah masyarakat membantu mengatasi kesulitan rakyat disekilingnya. Babinsa harus cerdas, kreatif, banyak ide, inovatif, penampilan rapi dan bersih, " pesan Danrem.

    Diakhir arahannya, Danrem menyampaikan penekanan Pangdam IV/ Diponegoro agar TNI menjaga netralitas, bijak dalam menggunakan media sosial. Perkokoh solidaritas, soliditas internal TNI maupun dengan Polri dan Pemda. Stop arogansi prajurit TNI tegas namun humanis, jaga diri dan keluarga serta menyiapkan masa depan anak kita dengan sebaik-baiknya.

    Pen: 0705/ Mgl.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Pemkab Magelang Gelar Parade Gebyar Seni...

    Artikel Berikutnya

    Tanamkan Cinta Tanah Air, Babinsa Jadi Pembina...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Permudah Mobilitas Petani, Babinsa Bersama Warga Bangun Jalan Usaha Tani
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Ikuti Kami